Dampak Dan Pengaruh Stres Untuk Kesehatan Tubuh Anda
Stres merupakan hal lumrah yang terjadi pada orang dewasa. Tapi, apakah Anda tahu, dampak dan pengaruh stres yang luar biasa untuk kesehatan tubuh? Jika Anda tidak ingin sakit, maka jauhi yang namanya stres berkepanjangan.
Dampak Dan Pengaruh Stres Untuk Kesehatan Tubuh Anda
Jika Anda menganggap stres merupakan kondisi yang biasa, maka, Anda salah. Stres sesaat memang tidak akan berpengaruh besar terhadap tubuh Anda. Namun, stres yang berkepenajangan dapat berpengaruh buruk untuk kesehatan tubuh Anda.
Seseorang yang mengalami stres berkepanjangan akan lebih mudah terserang penyakit. Saat stres, tubuh dapat melepas hormon kortisol dan adrenalin yang membuat kerja jantung menjadi lebih cepat. Akibatnya, stres dapat memicu penyempitan pembuluh darah, napas yang lebih cepat, sampai meningkatnya tekanan darah.
Selain itu, stres berkepanjangan dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh Anda. Akibatnya, Anda akan mudah terserang penyakit.
Berikut Beberapa Dampak Dan Pengaruh Stres Untuk Kesehatan Tubuh Anda
Perlu Anda ketahui, beberapa penyakit dapat dipicu oleh stres berkepanjangan. Seperti:
- Penyakit degeneratif : Jantung, diabetes, stroke
- Infeksi : Infeksi saluran pernapasan, infeksi paru-paru, infeksi lambung, dll.
- Naiknya asam lambung
- Penyakit maag
- Ulkus pada dinding lambung
- Alzheimer
- Asma
- Sakit kepala
- Insomnia
- Batuk
- Flu
- Obesitas
- Jerawat
- Gangguan pencernaan
- Naiknya kadar gula darah
- Kolesterol
- Dll.
Selain memicu penyakit, stres juga dapat memicu gangguan seksual dan meningkatkan keceamasan Anda. Sehingga, Anda mudah mengalami depresi.
Sangat besar bukan dampak dan pengaruh stres untuk kesehatan tubuh Anda? Karenanya, sebisa mungkin Anda menghindari stres.
Ada beberapa cara simpel yang bisa Anda lakukan sendiri untuk menghindari stres. Diantaranya:
- Menjalani pola hidup sehat terbamuk olahraga dan konsumsi makanan sehat
- Mendapatkan waktu istirahat yang cukup
- Tidak membawa masalah pekerjaan ke rumah
- Keluar dan melihat pemandangan serta menghirup udara segar
- Mandi atau berendam
- Yoga atau meditasi
Salam Sehat